Dampak Pemanasan Global Terhadap Kemiskinan

Tuesday, January 27, 2009 ·
Adakah pengaruh pemanasan global terhadap kemiskinan? Tentu saja ada. Pertama kita lihat apa penyebab dan konsekuensi dari pemanasan global.
Menurut data yang dikeluarkan oleh Intergovernmental Panel tentang Perubahan Iklim (IPCC), melaporkan bahwa 90% aktivitas manusia selama 250 tahun terakhir membuat bumi panas. IPCC juga menyimpulkan bahwa 90% dari timbulnya efek rumah kaca yang dihasilkan oleh manusia, seperti karbon dioksida, metana, dan nitro oksida, terutama selama 50 tahun ini, secara dramatis meningkatkan suhu bumi. Sebelum era industri, aktivitas manusia tidak mengeluarkan banyak gas rumah kaca, tetapi pertumbuhan populasi, penebangan liar, industri peternakan, dan penggunaan bahan bakar fosil menyebabkan gas rumah kaca di atmosfer meningkat, dan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pemanasan global.
Penyebab pemanasan global adalah emisi karbon dari aktivitas manusia, yaitu:
1. Peternakan (Penggunaan bahan bakar fosil di daerah pertanian menyumbang 90 juta ton CO2 setiap tahun, misalnya pada penggunaan minyak solar atau LPG, tanah yang digunakan untuk pertanian menyumbang 2,4 miliar ton CO2 setiap tahun)
2. Pembangkit energi (energi merupakan sektor penting penghasil gas rumah kaca, terutama karena energi yang dihasilkan dari bahan bakar fosil, seperti minyak, gas, dan batu bara).
3. Industri (Sumbangan untuk sektor industri emisi gas rumah kaca mencapai 19,4%. Sebagian besar dari sektor industri berasal dari penggunaan bahan bakar fosil untuk menghasilkan listrik atau produksi C02 langsung sebagai bagian dari proses produksi, misalnya dalam produksi semen. Hampir semua emisi gas rumah kaca dari sektor industri berasal dari industri besi, baja, kimia, pupuk, semen, gelas, keramik, dan kertas).
4. Pertanian, penebangan liar, transportasi, bangunan komersial dan sampah.
Sebagai akibatnya, pemanasan global menyebabkan peningkatan suhu udara di permukaan bumi dan laut, yang kemudian memberikan dampak perubahan iklim.
Perubahan iklim yang terjadi menyebabkan gagal panen sehingga menurunkan produksi pertanian dan meningkatkan harga komoditas pangan. Banyak nelayan yang tidak bisa menangkap ikan karena gelombang tinggi. Pasokan komoditas bahan makanan, semakin terbatas dan semakin banyak orang yang kehilangan pekerjaan (dari lahan pertanian dan laut), mengakibatkan terjadinya kelaparan di berbagai tempat dan tentu saja jumlah masyarakat miskin di seluruh dunia semakin meningkat.
Oleh karena itu upaya untuk memerangi pemanasan global akan memberikan kontribusi yang positif dalam rangka mencegah semakin bertambahnya penduduk miskin dan terjadinya kelaparan.

| More

0 comments:

Post a Comment

KampungBlog.com - Kumpulan Blog-Blog
Indonesia
Science Blogs - BlogCatalog Blog Directory

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Add to Technorati Favorites
 

SKY DASHBOARD | Copyright © 2009 - Blogger Template Designed By BLOGGER DASHBOARD